Silica Gel jauhkan dari anak anak





Silica gel adalah butiran seperti kaca dengan bentuk yang sangat berpori, silika dibuat secara sintetis dari natrium silikat. Walaupun dinamakan gel silika, bentuknya adalah padat. Silika gel adalah mineral alami yang dimurnikan dan diolah menjadi salah satu bentuk butiran atau manik-manik.


Benda berbentuk bungkusan kertas berisi butiran-butiran bening ini, sering ditemukan pada produk makanan ringan, mainan anak atau produk orang dewasa seperti sepatu atau tas. Bentuknya yang kecil sering dianggap sebagai mainan bahkan makanan oleh anak, karena itu Anda harus mewaspadai bahaya silika gel jika tertelan oleh anak.
Silika gel adalah bahan pengawet yang berfungsi menyerap dan mengikat uap air, sehingga produk yang diberi silika gel bisa tetap kering dan terhindar dari kelembaban yang bisa merusak produk tersebut. , silika gel bisa menyerap 40% dari berat air yang ada di dalam tubuh dan menurunkan kelembaban relatifnya.
silika gel sangat berbahaya bila tertelan. Bisa menyebabkan dehidrasi, iritasi tenggorokan dan selaput lendir, rongga hidung yang kering, serta sakit perut. Meski silika gel masuk dalam kategori aman oleh badan pengawas makanan dan obat Amerika (FDA), namun dalam setiap bungkusnya terdapat simbol bahaya dan label peringatan untuk jangan ditelan.
sebisa mungkin Anda segera membuang bungkusan silika gel setelah tidak diperlukan lagi. Terutama bagi Anda yang memiliki anak balita, biasanya balita akan memasukkan apa saja ke mulutnya. Cermati setiap jajanan yang dibeli oleh anak, bila terdapat silika gel di dalamnya segera buang. Mengajarkan anak bahaya silika gel jika tertelan juga bisa menjadi salah satu cara mencegah anak menelannya.
di samping berbahaya ternyata siliga gel biasa nya sering digunakan untuk,
  1. Silica gel mencegah terbentuknya kelembapan yang berlebihan sebelum terjadi. Silica merupakan produk yang aman digunakan untuk menjaga kelembapan makanan, obat-obatan, bahan sensitif, elektronik dan film sekalipun. Produk ini sering ditemukan dalam kotak paket dan pengiriman film, kamera, teropong, alat-alat komputer, sepatu kulit, pakaian, makanan, obat-obatan, dan peralatan peralatan lainnya.
  2. Produk anti lembap ini menyerap lembap tanpa merubah kondisi zatnya. Silica adalah substansi-substansi yang digunakan untuk menyerap kelembapan dan cairan partikel dari ruang yang berudara/bersuhu. Silica juga membantu menahan kerusakan pada barang-barang yang mau disimpan.
  3. Produk penyerap kelembaban ini juga berfungsi untuk mencegah terjadinya pembentukan karat pada logam, mencegah resiko hubungan arus pendek listrik mikro, serta mencegah reaksi oksidasi dan dekomposisi bahan kimia akibat tingginya kelembaban udara
yang terpenting pengawasan orang tua terhadap anak itu perlu apalagi yang masih dalam keadan balita dan anak anak.dan juga orang tua harus memberi contoh dan teladan bahwa tidak semua makanan dan cemilan itu bisa di makan .


 TAKE CARE OUR  OFCHILDREN NOW FOR THE FUTURE




Komentar

Postingan populer dari blog ini

PT.MEDISIA SAINSINDO PADANG

JENIS BEAKER GLASS LAB